Aku Belum Selesai, Ceritaku dari Young on Top National Conference 2023
Pertanyaan terbesarku yang masih memutar di kepala. Apakah aku hanya akan stuck di sini saja. Seolah tidak ada lagi pintu yang terbuka. Lalu aku hanya berlindung dari rasa syukur. Kemudian tak ingin beranjak dari situasi memble, bingung mau ngapain. Apa aku hanya akan ditakdirkan mengekor? bercabang muka? Takut bergerak?.
"Bersyukur, semua orang mungkin ingin berada di posisi-mu" what? iya aku paham betul bersyukur itu diperintahkan dalam kitab suci. Namun tentunya bukan berarti kita boleh menyerah kepada takdir. Tanpa perlu berusaha melakukan banyak hal. Aku hanya ingin memberikan secuil arti di dunia ini. Yang aku senang melakukannya dan itu bisa bermanfaat bagi orang lain. namun bukan berarti dimanfaatkan !
Kita tidak perlu berlomba. Dunia ini bukan perlombaan. Ya pernyataan valid. Semua punya titik awal dan akhir. Tanpa perlu berlomba kita juga akan menyentuh garis finish. Lalu apa yang bisa kulakukan selama fase itu. Sampai akhirnya hari itu datang, dan mengatakan "cukup petualanganmu di dunia ini sudah usai".
"Percayalah. Semua anak muda pernah merasakan gundah ini. Darah muda kata Bang Roma. Namun kuncinya apakah kau hanya menjadi anak muda yang penuh obsesi saja, tanpa melakukan apapun." -an
Tahun ini Young on Top National Conference (YOTNC) kembali hadir secara offline. kegiatan ini terakhir kali diadakan di ruangan terbuka tahun 2019. Yang sayangnya waktu itu aku tidak bisa hadir. Lalu ketika perencanaan sudah matang untuk tahun 2020, era disrupsi karena pandemi dimulai. Kegiatan itu batal dilaksanakan. Lalu berikutnya tahun 2021 dan 2022 digelar secara online.
Kegiatan seperti ini rasanya kurang pecah jika hanya dilakukan secara online. Energi positifnya kurang menggema di telinga. Lantas sang inisiator Billy Boen dan tim mempersiapkan secara matang untuk menyambut hari perayaan dari Covid. Kegiatan YOTNC tahun 2023 pecah sekali. Kabar menggembirakannya adalah tiketnya terbuka untuk umum. Gratis !
Setelah mendaftar satu bulan sebelumnya. Hari itu datang juga. Kasablanca Hall penuh oleh ribuan anak muda, yang mungkin mempunyai pertanyaan yang memutar di kepala mereka, sama sepertiku. Kita tidak akan diajarin a sampai z atau secara detail cara berbisnis oleh narasumber yang hadir. Juga jangan berharap mendapatkan suntikan modal di acara ini secara langsung. Mereka menanamkan mindset. mindset itu artinya pemikiran.
"Pemikiran gue ni yaa, lo punya duit, lo punya kuasa, tapi buat gue enggak. Ibaratnya gue gak bermateri, lawan orang yang bermateri, bisa jadi gue menang, soal pemikiran."
skip.. garing
Sungguh. Aku datang ke sana bukan untuk terobsesi kaya seperti mereka. Aku rasa prinsip acara ini juga bukan untuk menghujam kata-kata kaya di otak kami. "Young on Top" Tidak ada kata kaya di nama acaranya, pun dengan apa yang disampaikan oleh para narasumber, tidak ada satupun yang menyentil kata itu.
Namun apa yang didapatkan? Narasumber pertama yaitu Erick thohir mengingatkan kepada kami kalau mau membangun sesuatu itu harus fokus dan konsisten. Lalu narasumber lain juga memberikan nasihat-nasihat inspiratif. "Jangan biarkan kesempatan itu lewat begitu saja" ujar Bang Ucok Founder JackCloth yang bercerita awal mula event itu dari skala kecil hingga sebesar sekarang.
Ah sungguh, terlalu banyak jika ingin kutuliskan satu persatu. Lebih baik daftarkan diri kalian di YOTNC tahun 2024. Setlist pembicaranya sudah dibocorkan oleh Billy Boen dan Tim.
Lalu apakah pertanyaan-pertanyaanmu tadi menemui jawabannya? Untuk jawaban pertanyaan itu semua punya jawaban versi masing-masing. Terlalu bias jika aku menguraikan apa jawaban versiku. Intinya Aku Belum Selesai. Sekian.
Salam Takzim.
0 komentar