Mengisi Libur Akhir Pekan di Pelabuhan Sunda Kelapa

by - 11/20/2020 09:15:00 PM

pelabuhan sunda kelapa
Pelabuhan Sunda Kelapa, dulunya dikenal sebagai pelabuhan yang sangat ramai dan menjadi akses perdagangan sejak zaman kerajaan hingga masa VOC yang menduduki Batavia. Tersohor di kalangan saudagar yang ada di dataran seberang seperti negeri China, India, Arab, dan Eropa. Pada abad ke-19 peran penting Pelabuhan Sunda Kelapa mulai tergantikan oleh Pelabuhan Tanjung Priok yang saat ini menjadi pelabuhan paling sibuk di Indonesia. 

suasana pelabuhan sunda kelapa
 

Lalu bagaimana kabar Pelabuhan Sunda Kelapa saat ini? jawabannya masih tetap beroperasi, meski peruntukannya berbeda seperti masa lalu. Suasananya juga tidak seramai dan sesibuk pada masa jayanya. Suasana pelabuhan yang klasik menjadi daya tarik tersendiri. Kapal-kapal kayu yang berukuran besar terlihat bersandar, truk-truk yang berlalu lalang, hingga para pekerja yang sedang sibuk memindahkan muatan dari kapal ke truk.

para pekerja di pelabuhan sunda kelapa

Penulis pun penasaran datang ke tempat ini, berulang kali merencankan akhirnya terlaksana juga pada bulan juli 2019. Berangkat bersama Bang Zein yang belum pernah mengunjungi tempat ini, meski sudah lama bertugas di Jakarta.  Kami pun berboncengan dengan sepeda motor menuju lokasi ini, berbekal google maps sebagai penunjuk arah.

Setibanya di lokasi pelabuhan dan memarkirkan sepeda motor, seorang Bapak berusia kisaran 40 tahunan datang menghampiri penulis, menawarkan jasa menyusuri perairan pelabuhan dengan perahu. Tarifnya saat itu lima puluh ribu rupiah dengan rute tujuan akhir mercusuar yang berwarna hijau. Naik perahu ini patut dicoba, sobat bisa melihat aktivitas dan suasana pelabuhan dari sudut lain dibanding berjalan kaki. Kurang lebih 15 menit perahu yang penulis tumpangi pun kembali bersandar.

kapal sedang bersandar di pelabuhan sunda kelapa

menara mercusuar di pelabuhan sunda kelapa

Pelabuhan Sunda Kelapa yang bersejarah saat ini juga terkenal sebagai salah satu tempat "hunting" foto di Jakarta. Bagi penyuka fotografi, cobalah datang saat menjelang sunset. Semburat warna jingga di langit menjadi penghias suasana Pelabuhan Sunda Kelapa dengan kapal-kapal besar yang sedang bersandar.

Penulis saat itu berkunjung ke Pelabuhan Sunda Kelapa pada pukul tiga sore, waktu yang kurang pas untuk berkunjung karena matahari begitu terik. Di dekat pelabuhan terdapat Museum Bahari yang bisa menjadi pilihan untuk dikunjungi, lalu ada juga Museum Menara Syahbandar yang bersejarah. Penulis pernah berkunjung ke kedua museum ini, tetapi lupa menyimpan koleksi foto-fotonya. Sepertinya tertarik untuk mengunjunginya kembali, mengisi waktu libur akhir pekan di Jakarta.

You May Also Like

0 komentar